Headlines News :
.
Home » » TUNTAS PROSES TAHAPAN PENGISIAN PERANGKAT DESA DI KECAMATAN KANOR

TUNTAS PROSES TAHAPAN PENGISIAN PERANGKAT DESA DI KECAMATAN KANOR

Written By Unknown on 12/20/2017 | Rabu, Desember 20, 2017



CAMAT KANOR
(Ir, Kim Beno). Kecamatan Kanor menuntaskan proses pengisian Perangkat Desa tahun 2017, terakhir hari ini Kamis 21 Desember 2017 Desa Nglarangan melaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan HESTI YULIA  ANGGRAENIsebagai Kepala Seksi Pemerintahan sebelumnya pada hari Selasa 7 Nopember 2017 Desa Piyak telah mengawali pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan perangkat desa hasil seleksi ujian tulis yang di selenggarakan  pada tanggal 26 Oktober 2017. Proses Seleksi pengisian Perangkat Desa di kabupaten Bojonegoro dilaksanakan secara serentak oleh Tim Pengisian Perangkat Desa ( TPPD)  394 Desa ,sedangkan di Kecamatan Kanor terdapat 25 desa yang menyelenggarakan pengisian perangkat desa . Proses dimulai sejak akhir bulan Juli 2017 dan sesuai tahapan pendaftaran tahap I ( satu ) di buka sejak tanggal 21 Agustus 2017. Di Kecamatan Kanor terdapat 76 lowongan formasi jabatan yang tersebar di 25 Desa dan sampai dengan penutupan pendaftaran terdapat 696 orang yang mendaftarkan diri pada TPPD.
     Camat Kanor Subiyono, SH, M.Si saat ditemui pada pelantikan di desa Nglarangan mengatakan bersyukur dan merasa bahagia karena proses dan tahapan pengisian perangkat desa di Kecamatan Kanor  terlaksana dengan jujur, trasparan, aman, sukses dan lancar sesuai ketentuan perundang-undangan. Hal ini dapat terwujud atas kerjasama dan koordinasi yang baik antara Tim Pengisian Perangkat Desa tingkat Desa, Kepala Desa, dan Tim Fasilitasi serta Forum Pimpinan Kecamatan Kanor. Selanjutnya Camat Kanor berharap kepada 76 perangkat desa yang baru untuk segera melaksanakan tugas pokok dan fungsi sesuai dengan formasi jabatan dimasing-masing desa, sebagai perangkat desa baru Camat Kanor meminta agar segera beradaptasi dengan lingkungan kerja Pemerintahan, kerjasama dengan rekan kerja, lembaga-lembaga yang ada di desa, dan tokoh masyarakat. “Saya percaya Sumber Daya Manusia, kredebilitas, kapabilitas, integritas dan akuntabilitas perangkat desa yang baru dapat mendukung Program Gerakan Desa Sehat dan Cerdas ( GDSC) serta Bojonegoro sebagai Kabupaten Open Government Patnership (OGP) , dapat meningkatkan dan mempercepat terwujudnya tujuan pembangunan yakni untuk kesejahteraan masyarakat” pungkas Camat Kanor.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Popular Posts

Berita Hari Ini

Ngobrol Juga Oke

Cyber Extension

 
Support : Website | Beno Template | KIM Beno
powered by Blogger
Copyright © 2014. KIM Kecamatan Kanor - All Rights Reserved
Template Design by Website Published by KIM Beno